Pusat Interior Terbaik Untuk Anda

5 Ciri Desain Interior Apartemen Minimalis Idaman Milenial


Sobat Istana Dekor, tentunya kamu sudah familier dengan istilah generasi milenial, kan? Berdasarkan usia, mereka adalah sekelompok orang  yang berumur di antara 18-38 tahun. Apakah kamu termasuk di dalamnya?
Jika kamu termasuk generasi milenial dan ingin menerapkan desain interior apartemen minimalis yang sesuai dengan kepribadianmu sebagai milenial, Kania punya inspirasi desain yang tepat untuk kamu. Lihat sama-sama yuk!
Berdasarkan penelitian Wall Street Journal, ternyata ada 88% milenial yang memilih untuk bergaya hidup urbanis. Mereka ini lebih suka untuk tinggal di tengah kota agar dapat beriteraksi dengan banyak orang. Maka dari itu, apartemen yang letaknya berada di tengah kota merupakan salah satu pilihan tempat tinggal yang diminati para milenial.
Dengan gaya hidup yang serba praktis, milenial cenderung memilih konsep desain interior yang lebih simpel dan ringkas. Oleh sebab itu, desain interior apartemen minimalis merupakan pilihan yang tepat untuk generasi milenial.
Desain interior apartemen minimalis untuk milenial pun memiliki  karakteristik desain tertentu yang bisa disesuaikan dengan gaya hidup mereka. Apa saja sih, karakteristiknya? Berikut karakteristik desain apartemen minimalis idaman milenial!

1. Ruang Terbuka yang Fleksibel

Salah satu karakter penting yang harus dimunculkan ke dalam desain interior apartemen minimalis untuk milenial adalah fleksibilitas. Milenial membutuhkan ruang gerak yang cukup agar mereka nyaman beraktifitas. Nggak heran kalau konsep desain interior apartemen minimalis berkonsep terbuka jadi pilihan. Yang artinya, setiap ruangan dalam interior apartemen minimalis dibuat saling terhubung satu sama lain, seperti pada konsep apartemen studio atau aclove studio. 
Konsep ruang terbuka dalam desain interior apartemen minimalis harus dapat memaksimalkan fungsi yang meliputi area utama, seperti kamar tidur, dapur, area menyambut tamu, serta ruangan kerja pribadi. Penentuan letak ruangan pada interior apartemen minimalis juga harus dicermati dengan baik agar milenial lebih leluasa berpindah dari satu ruangan ke ruangan lainya.
Dengan pembagian porsi area yang seimbang pada interior apartemen minimalis, kamar tidur dapat  ditempatkan sejajar dengan ruang santai dan langsung terhubung dengan dapur dan ruang makan. Kadang, ruang keluarga menyatu dengan ruang makan. Penataan ruangan yang seperti ini membuat ruangan manapun terasa lebih luas.

2. Memiliki Tempat Produktif untuk Bekerja

Generasi milenial tidak hanya menjadikan rumah mereka sebagai tempat untuk beristirahat, tetapi juga sebagai ruang produktif mereka untuk bekerja. Sehingga salah satu fungsi yang tidak dapat ditinggalkan dari konsep desain interior apartemen minimalis bergaya milenial adalah mengakomodasi ruang agar pemiliknya dapat bekerja di area mana pun, bukan hanya di ruang kerja pribadi saja.
Oleh karena itu, jenis meja di setiap interior apartemen minimalis menjadi salah satu elemen penting. Meja di area kerja, meja di ruang tv, dan meja di ruang makan boleh berbeda materialnya, tapi harus memiliki fungsi yang sama.
Ketiganya harus aman digunakan untuk bekerja dengan laptop atau gawai lainya. Begitupun dengan memilih furnitur di dalam interior apartemen minimalis. Jangan pernah ragu untuk meminta bantuan desain interior profesional saat kamu kebingungan, misalnya saja tim istana dekor. Penempatan kursi dan meja makan yang menghadap jendela dapat membantu milenial yang haus akan ide untuk menemukan inspirasi.
Desain interior apartemen minimalis yang mengutamakan akses ruang yang bisa menunjang gaya hidup milenial yang sering melakukan multitasking. Misalnya, pada interior apartemen minimalis, area kerja dapat ditempatkan dekat dengan area dapur sehingga mereka dapat sewaktu-waktu memantau kue yang dipanggang di oven sambil tetap bekerja.

3. Memakai Perabotan Multifungsi

Para milenial sangat senang melakukan banyak hal dalam satu waktu. Makanya, desain interior apartemen minimalis harus dapat memanfaatkan ruangan yang relatif kecil dengan semaksimal mungkin.
Fleksibilitas akan terganggu kalau interior apartemen minimalis dipenuhi oleh banyak barang. Apalagi sebagai generasi yang produktif, milenial membutuhkan banyak tempat untuk menyimpan hasil karya mereka. Memilih desain interior apartemen minimalis merupakan salah satu solusi masalah ini. Furnitur multifungsi dengan spesifikasi ukuran yang kecil dan ringan dapat dipilih sebagai tempat penyimpanan barang dekoratif favorit.

4. Personalisasi Lewat Elemen Dekoratif yang Unik

Para milenial dikenal memiliki karakter kuat dan nggak ragu untuk menyampaikannya. Bukan hal yang aneh kalau ekspresi diri ini kamu temukan di desain interior hunian mereka. Walaupun konsep desain interior apartemen minimalis memang sudah sesuai dengan ciri khas generasi milenial, bukan berarti kamu nggak bisa melihat kepribadian asli mereka lewat pilhan dekor ruangannya.
Generasi milenial nggak akan ragu untuk memberikan sentuhan pribadi yang lebih detail saat mempercantik  interior apartemen minimalis dengan dekor yang khas. Contohnya memajang lukisan yang memiliki arti personal, membuat kolase bingkai foto yang menceritakan perjalanan hidup mereka, atau elemen dekoratif fungsional seperti pemutar piringan hitam dan rak berisi koleksi kepingan vinyl.
Bukan hanya sekedar koleksi, tetapi juga sesuatu yang bernilai. Para milenial nggak segan untuk mengoleksi barang-barang dengan tujuan beramal lho, misalnya saja pernak-pernik yang memang dibuat untuk mendukung gerakan tertentu seperti kampanye WHO.

5. Terdapat Teknologi Tercanggih dan Konsep Go Green dengan Green Energy


Milenial merupakan generasi yang tumbuh di era teknologi yang berkembang pesat, dalam beraktivitas, mereka pun sangat mengandalkan jejaring sosial—baik dalam dunia nyata maupun dunia maya. Dalam kesehariannya, milenial tidak dapat lepas dari akses internet. Karakteritik selanjutnya yang terdapat pada desain interior apartemen minimalis khas milenal adalah sistem teknologi yang canggih dan hemat energi.
Bagi milenial yang banyak memghabiskan waktu bekerja di apartemen mereka, pencahayaan dan suhu ruangan serta kecepatan akses internet mempengaruhi performa mereka. Makanya, kemudahan dalam mengatur elemen-elemen ini penting keberadaannya di sebuah apartemen modern, mulai dari akses Internet yang kencang sampai pengaturan suhu praktis lewat gawai canggih.
Konsep interior apartemen minimalis idaman milenial nggak dikhususkan untuk generasi milenial saja, kok. Konsep interior apartemen minimalis bisa dicoba oleh semua generasi yang ingin memiliki desain interior yang fungsional, elegan, dan praktis, termasuk kamu!

Yuk desain interior apartemen mu bersama kami CV. Istana Dekor.
  • Kami sudah tersertifikasi oleh lembaga LPSE
  • Produk kami sudah banyak dipakai dikalangan instansi
  • Instansi Tangerang maupun Tangerang selatan seperti puskesmas sudah banyak yang pakai, maupun instansi lainnya.
  • Jaminan produk kami terdapat garansi, konsumen merasa nyaman, kebutuhan interior terwujud bersama Cv.Istana Dekor.
  • Teknisi yang handal 
  • Temukan manfaat lainnya karena interior ini manfaatnya untuk jangka panjang jadi tunggu apalagi... kepoin segera
Yuk buruan kepoin CV. Istana Dekor...



Phone: 021 - 5568 5402 / Hp. 0812 1968 4237















Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Postingan Terpopuler

Postingan Terbaru