Siapa sih yang engga hobi yang namanya nyanyi, terus bermain alat musik gitar, piano dan lain sebagainya. Untuk menyalurkan hobi untuk bernyanyi kalian sambil memainkan alat musik engga ada salahnya kan kalian merancang studio musik dirumah. Siapa tau nanti studio musik tersebut bisa mengembangkan ddan menyalurkan bakat kalian dalam bernyanyi maupun bermain alat musik. Tetapi banyak hal yang harus kalian lakukan untuk merancang studio musik tersebut. Simak terus ya pembacaan artikel ini :
Dengan adanya studio musik tentunya anda akan merasakan kenyamanan dan kebebasan tersendiri untuk menggunakan studio tersebut,kapan pun kalian membutuhkannya. Entah untuk olah vocal ataupun untuk membuat lagu lagu yang akan anda kembangkan dalam dunia musik kalian.Tetapi yang harus anda perhatikan adalah ruangan mana dirumah kalian yang akan kalian pilih untuk menjadi tempat studio. Berikut ini adalah tips merancang studionya
1. Konsep studio musik yang memiliki ruangan yang luas
Didalam merancang suatu konsep studio musik akan diperlukan suatu ruangan yang luas, untuk dapat memenuhi kebutuhan penempatan alat musik serta perlengkapan pendukung lainnya. Sebagai solusi, anda dapat memanfaatkan suatu ruangan atau lahan kosong yang mungkin tersedia di rumah anda. Tetapi apabila tidak ada, anda dapat menyiasatinya dengan melakukan penyatuan fungsi beberapa ruang yang sudah ada, seperti garasi atau gudang.
Apabila anda memiliki ruang bawah tanah atau basement, andapun dapat memanfaatkannya, karena jenis-jenis ruangan tersebut sangat ideal untuk dapat dipasangi peralatan kedap suara. Ukuran ideal yang dibutuhkan untuk sebuah studio musik setidaknya akan membutuhkan lahan sekitar 4×5 meter. Apabila anda juga ingin sekaligus membuat studio rekaman, maka anda akan membutuhkan ruangan tambahan dengan ukuran 3×4 meter.
2. Konsep studio musik yang menggunakan peredam suara
www.google.com
CV. Istana Dekor juga menyediakan peredam suara, Keberadaan suara-suara di sekitar rumah sangat mempengaruhi kualitas musik yang akan dihasilkan, karena itu diperlukan semacam perangkat peredam suara untuk studio musik yang akan direncanakan desainnya. Anda dapat menggunakan dry wall dan panel kayu pada sekeliling luasan dinding untuk menghasilkan kualitas akustik yang cukup baik.
Pemilihan bahan peredam suara yang akan digunakan juga harus diperhatikan, karena kesalahan didalam pemilihannya akan dapat menimbulkan dampak yang kurang bagus terhadap kualitas akustiknya. Selain itu akan diperlukan juga sejenis rangka yang kuat untuk dapat menopang beban bahan peredam yang akan dipasang di dinding ruangan tersebut. Hal lainnya yang juga perlu perhatikan adalah pemilihan AC, karena efek suara yang ditimbulkan oleh AC dapat mengurangi kualitas musik yang dihasilkan.
Sebelum melakukan pemasangan pada material peredam suara, sebaiknya anda melakukan penataan keseluruhan elemen elektronik dan mekanik yang akan digunakan di dalam ruangan. Pastikan ventilasi dan berbagai saluran udara yang masuk ke studio cukup baik dan tidak terhalang oleh apapun. Pelajari juga cara meredam suara bising dari luar rumah.
3. Konsep studio musik di dalam melakukan pemasangan furniture
Sebagai pelengkap kenyamanan, anda dapat menambahkan studio musik yang dirancang dengan beberapa jenis furniture modern yang bersifat minimalis. Furniture dengan jenis ini akan menjadi suatu trik jitu yang akan mempunyai peran sebagai penambah elemen alat peredam. Didalam pemilihan furniture ini perlu diingat untuk tetap memperhatikan warna furniture dan warna studio yang digunakan, agar konsep kesatuan desain tetap dapat terjaga kesatuan konsep ruangannya.
4. Konsep studio musik dengan dinding asimestris
Konsep perencanaan studio musik yang baik adalah yang dapat menghasilkan suatu studio musik yang tidak terdengar pantulan bunyinya. Atau dengan kata lain, ruangan yang akan digunakan dapat terhindari dari suara pantulan instrumen musik yang sedang dimainkan. Sebaiknya anda memilih dinding yang tidak simetris untuk dapat mengurangi bidang pantul yang terjadi.
5. Konsep studio musik yang menggunakan plafon berukuran tinggi
Perancangan plafon atau ceiling yang berukuran tinggi sekitar 2,6 – 2,7 meter sangat diperlukan untuk dapat membantu peredaman pantulan bunyi yang akan terjadi didalam ruangan. Plafon atau ceiling yang mempunyai ukuran ketinggian tersebut akan berfungsi untuk dapat memaksimalkan peredaman suara yang terjadi terjadi saat anda melakukan aktifitas rekaman atau recording.
6. Konsep studio musik dengan menggunakan parket sebagai lapisan lantai
Penggunaan karpet pada studio musik yang biasanya digunakan sebagai lapisan lantai, sangat tidak disarankan dan kurang tepat dalam penerapan konsepnya. Karpet adalah sejenis material yang cepat kotor dan mudah berbau, sehingga tidak cukup higienis penerapan konsep pemakaiannya sebagai lapisan lantai.
Sebagai pilihan alternatif yang cukup baik, sebaiknya dapat digantikan penggunaannya dengan bahan parket yang dapat diterapkan sebagai bahan pelapis pada seluruh permukaan lantai. Karakter material parket yang berjenis kayu ringan, akan sangat menyatu dan serasi pemakaiannya apabila dipadukan dengan desain furniture
moderen minimalis yang dikonsepkan didalam satu ruangan. Keuntungan lainnya adalah, pelapis lantai parket juga sangat mudah dibersihkan didalam segi perawatannya dibandingkan dengan menggunakan karpet.
Yuk bagi kalian hobi menyanyi bermain alat musik yuk wujudkan impian kalian bangun studio musik untuk menyalurkan bakat kalian bersama kami CV. Istana Dekor siap membantu anda. Terimakasih telah berkunjung di website kami, jangan pernah bosen untuk membaca karena membaca dapat menambah wawasan serta menambah ide kreatifitas anda dalam dunia interior. Semoga anda sehat selalu....
Phone: 021 - 5568 5402 / Hp. 0812 1968 4237
Sumber : https://medium.com/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar